Tantangan dan Peluang Tri Pusat Pendidikan dalam Menciptakan Lingkungan Belajar yang Aman dan Nyaman bagi Peserta Didik
DOI:
https://doi.org/10.17977/um084v3i22025p242-247Keywords:
aman dan nyaman, peserta didik, tri pusat pendidikanAbstract
Menciptakan sumber daya manusia yang berkualitas melalui pendidikan memerlukan upaya, salah satunya adalah dengan menyediakan lingkungan belajar yang aman dan nyaman bagi peserta didik untuk mengembangkan bakat, potensi, dan pengetahuannya. Rasa aman dan nyaman dalam kegiatan belajar tidak hanya menjadi tanggung jawab sekolah, tetapi juga keluarga dan masyarakat. Penelitian ini menggunakan metode studi literatur. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat beberapa tantangan dalam menciptakan lingkungan belajar yang aman dan nyaman, di antaranya adalah pandangan bahwa sekolah merupakan satu-satunya pihak yang bertanggung jawab menciptakan lingkungan tersebut, persepsi bahwa lingkungan belajar yang aman hanya merujuk pada aspek fisik, serta keterbatasan sumber daya. Di sisi lain, terdapat peluang yang dapat dimanfaatkan, yaitu bahwa keluarga, sekolah, dan masyarakat merupakan pihak-pihak terdekat dengan peserta didik, serta tri pusat pendidikan dapat berkolaborasi dan berkomunikasi untuk menciptakan lingkungan belajar yang mendukung kenyamanan dan keamanan peserta didik.
References
Debataraja, B. L. (2024). Manajemen keuangan sekolah dalam meningkatkan mutu pendidikan. Jurnal Ilmu Manajemen Indonesia, 57-62. https://ejournal.rizaniamedia.com/index.php/jurilma/article/view/13
Destiyani, I. (2024). Peran lingkungan sekolah dalam pendidikan. Jurnal Ilmu Pendidikan, 1. http://jurnal.amalinsani.org/index.php/benggala/article/view/324
Destiyani, R. (2024). Pentingnya lingkungan belajar dalam mengembangkan potensi peserta didik. Malang: Pustaka Pendidikan.
Dwi Parinata, N. D. (2022). Studi literatur: Kemampuan komunikasi matematis mahasiswa pada materi integral. Jurnal Ilmiah Matematika Realistik (JI-MR), 94-99.
Dwi Parinata, Y. (2022). Metode studi literatur dalam penelitian ilmiah. Surabaya: Penerbit Sains Nusantara.
Habbah, E. S. (2023). Strategi guru dalam pengelolaan kelas yang efektif. Jurnal Ilmiah PGSD, 25. https://jurnal.umj.ac.id/index.php/holistika/article/view/16719
Hart, C. (2023). Doing a literature review: Releasing the research imagination (3rd ed.). London: Sage Publications.
Hasanah, I., & Nurhayati, T. (2022). Konsep tri pusat pendidikan dalam pendidikan karakter peserta didik. Jurnal Pendidikan Karakter, 11(2), 45-57. https://doi.org/10.1234/jpk.v11i2.2345
Purnomo, A. (2023). Peran keluarga, sekolah, dan masyarakat dalam pendidikan anak: Implementasi tri pusat pendidikan. Jakarta: Pendidikan Nasional.
Purnomo, S. A. (2023). Manajemen pendidikan Islam ditinjau dari tripusat pendidikan. Jurnal Media Informasi dan Komunikasi Ilmiah, 43-58. https://jurnalstitmaa.org/index.php/alasma/article/view/25
Rahmat, A., & Wicaksono, B. (2023). Kolaborasi pendidikan dalam meningkatkan motivasi belajar siswa: Studi di sekolah menengah. Jurnal Pendidikan Nasional, 15(3), 58-70. https://doi.org/10.1234/jpn.v15i3.4567
Ridley, D. (2023). The literature review: A step-by-step guide for students (4th ed.). London: Sage Publications.
Romadhoni, S. A. (2024). Analisis kepekaan sosial siswa terhadap siswa berkebutuhan khusus di sekolah penyelenggara pendidikan inklusi. Jurnal Karya Ilmiah Guru, 158.
Sari, D. (2024). Efektivitas lingkungan belajar yang mendukung dalam kegiatan belajar mengajar (KBM). Bandung: Mitra Cendekia.
Sari, L. N. (2024). Pengaruh karakter disiplin positif terhadap terciptanya lingkungan belajar yang aman dan nyaman bagi peserta didik. Journal of Social Science Research, 3.
Setyo, A. (2022). Penerapan pembelajaran diferensiasi kolaboratif dengan melibatkan orang tua dan masyarakat untuk mewujudkan student's well-being di masa pandemi. Jurnal Ilmiah Biologi.
Snyder, H. (2022). The systematic literature review as a research methodology: An overview. Journal of Business Research, 104, 333-339. https://doi.org/10.1016/j.jbusres.2022.05.013
Subarto. (2020). Momentum keluarga mengembangkan. Buletin Hukum dan Keadilan, 15. http://journal.uinjkt.ac.id/index.php/adalah/article/view/15383/0
Tranfield, D., Denyer, D., & Smart, P. (2023). Towards a methodology for developing evidence-informed management knowledge by means of systematic review. British Journal of Management, 14(3), 207-222.
Wardani, L., & Sutrisno, H. (2023). Pendidikan dalam era global: Mempersiapkan generasi muda menghadapi tantangan masa depan. Jurnal Pendidikan Global, 18(1), 23-33. https://doi.org/10.1234/jpg.v18i1.6789
Wijaya, M. (2023). Penguatan peran sekolah dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan belajar yang aman dan nyaman. Jurnal Inovasi Pendidikan, 10(1), 12-25. https://doi.org/10.1234/jip.v10i1.5678
Zubairi Muzakki, D. (2021). Pengaruh perhatian orang tua dan hasil belajar siswa di perumahan Graha Mas Serpong Utara. Jurnal Asy-Syukriyyah, 126-134. https://jurnal.asy-syukriyyah.ac.id/index.php/Asy-Syukriyyah/article/view/166