Pengembangan Media Bimbingan Konten Video Youtube untuk Meningkatkan Self-Acceptance Siswa SMP yang Mengalami Insecurity

Authors

  • Mauritia Dian Adiningtyas Institut Agama Islam Negeri Kediri
  • Muslihati Muslihati Universitas Negeri Malang
  • Henny Indreswari Universitas Negeri Malang

DOI:

https://doi.org/10.17977/um065v2i22022p134-142

Keywords:

self-acceptance, insecurity, konten video youtube, siswa SMP

Abstract

Fakta dilapangan menunjukan masih terdapat remaja yang kurang menerima dirinya terkait dengan kondisi fisik. Seringkali merasa malu, cemas, gelisah, khawatir, serta kurang percaya diri terhadap kondisi fisik yang dimiliki. Hal tersebut dapat membuat remaja mengalami perasaan insecure (tidak aman). Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan produk media bimbingan konten video YouTube untuk membantu meningkatkan penerimaan diri (self-acceptance) siswa SMP yang mengalami insecurity. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah model penelitian ADDIE, yang terdiri dari lima tahapan yaitu (a) Analysis; (b) Design; (c) Development; (d) Implementation; dan (e) Evaluation. Untuk mengukur keberterimaan produk dilaksanakan beberapa uji validasi diantaranya uji ahli materi, uji ahli media, uji ahli instrumen, serta uji ahli calon pengguna. Hasil uji materi mendapatkan nilai total rata-rata 3,7 dengan kualifikasi sangat baik. Untuk hasil uji media mendapatkan nilai total rata-rata 3,9 hal ini menunjukkan kualitas produk yang sangat baik. Pada hasil uji instrumen pengukuran penerimaan diri mendapatkan nilai total rata-rata 3,9 hal ini juga menunjukkan instrumen yang dikembangkan layak diujikan kepada siswa. Selanjutnya untuk hasil uji calon pengguna (konselor) juga mendapatkan validitas yang sangat tinggi yakni perolehan kesepakatan indeks 1,00. Data deskriptif berupa kritik dan saran digunakan sebagai acuan penyempurnaan produk. Sehingga produk media bimbingan konten video YouTube dapat diterima serta bermanfaat dalam membantu meningkatkan penerimaan diri siswa yang mengalami insecure.

References

Anam, A. (2019). Pengembangan Video Pembelajaran Fisika Channel Youtube Berbantu Aplikasi Powtoon pada Materi Suhu dan Kalor (Doctoral dissertation, UIN Raden Intan Lampung). Skripsi (online) (http://repository.radenintan.ac.id/7590/1/SKRIPSI.pdf¬)

Anastasia, M. (2019). Imperfec: A Journey to Self-Acceptance. Jakarta: Gramedia

Kamalia, M. (2019). Pengaruh Layanan Informasi Dengan Pendekatan Kognitif Terhadap Penerimaan Diri Siswa Kelas VIII SMP Negeri 1 Batang Kuis Tahun Ajaran 2018/2019 (Doctoral dissertation). Skripsi (online) (http://repository.umsu.ac.id/handle/123456789/7858).

Santoso, D. B. (2013). Dasar-Dasar Bimbingan dan Konseling. Malang: Universitas Negeri Malang.

Sintya, E. (2019). Pengembangan Media Pembelajaran Audio Visual Youtube Video Situs Hindu-Buddha Banyuwangi Pada Pelajaran Sejarah Kelas X SMA. Jurnal (online) (https://repository.unej.ac.id/handle/123456789/92631).

Utari, R. (2020). Insecure No PD Yes 58 Tanya Jawab Bersama Kak Rosi. Bogor: Guepedia.

Sugiyono. (2016). Metode Penelitian, Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: CV. Alfabeta

Fajri, R. Z., Yusmansyah, Y., & Mayasari, S. (2019). Peningkatan Penerimaan Diri Dengan Layanan Bimbingan Kelompok. Jurnal (online) (http://jurnal.fkip.unila.ac.id/index.php/ALIB/article/view/17569)

Downloads

Published

28-02-2022

How to Cite

Adiningtyas, M. D., Muslihati, M., & Indreswari, H. . (2022). Pengembangan Media Bimbingan Konten Video Youtube untuk Meningkatkan Self-Acceptance Siswa SMP yang Mengalami Insecurity. Jurnal Pembelajaran, Bimbingan, Dan Pengelolaan Pendidikan, 2(2), 134–142. https://doi.org/10.17977/um065v2i22022p134-142

Issue

Section

Articles