Analisis Kemampuan Siswa Kelas IV dalam Menyelesaikan Soal Matematika Model TIMSS di SD se-Gugus III Kecamatan Kedungkandang Kota Malang

Authors

  • Reny Oktaviana Universitas Negeri Malang
  • Yulia Linguistika Universitas Negeri Malang
  • Erif Ahdhianto Universitas Negeri Malang

DOI:

https://doi.org/10.17977/um065v1i122021p979-990

Keywords:

TIMSS, content domain, cognitive domain, mixed method research, domain konten, domain kognitif

Abstract

Abstract: The purpose of this research was to obtain an overview of the achievement of students' abilities in solving mathematics problems using the TIMSS model based on the content domain and cognitive domain. The subjects of this study were fourth grade elementary school students in Cluster III, Kedungkandang District, Malang City as many as 83 students. The type of research used is mixed method research which consists of quantitative research and qualitative research. The average achievement of the content domain scores on the number material 518 (intermediate), measurement and geometry material 456 (low) and data display material 517 (intermediate).  While the average achievement of cognitive domain scores in the knowing domain is 593 (high), applying domain is 480 (intermediate) and the reasoning domain is 411 (low). The achievement of the ability of fourth grade elementary school students in Cluster III of Kedungkandang District, Malang City was the most achieved on the low criteria achieved by 32 students, intermediate criteria achieved by 30 students, high criteria achieved by 11 students and advance criteria achieved by 10 students. In general, the average student achievement score of 500 which is included in intermediate criteria.

Abstrak: Tujuan dari penelitian ini adalah memperoleh gambaran capaian kemampuan siswa dalam menyelesaikan soal matematika model TIMSS berdasarkan domain konten dan domain kognitif. Subjek penelitian ini yaitu siswa kelas IV SD Se-Gugus III Kecamatan Kedungkandang Kota Malang sebanyak 83 siswa. Jenis penelitian yang digunakan adalah mixed method research yang terdiri dari penelitian kuantitatif dan penelitian kualitatif. Capaian rata-rata skor domain konten pada materi bilangan 518 (kriteria kemampuan sedang), materi pengukuran dan geometri 456 (kriteria kemampuan rendah) dan materi penyajian data 517 (kriteria kemampuan sedang). Sedangkan capaian rata-rata skor domain kognitif pada domain pengetahuan 593 (kriteria kemampuan tinggi), domain penerapan 480 (kriteria kemampuan sedang) dan domain penalaran 411 (kriteria kemampuan rendah). Capaian kemampuan siswa kelas IV SD se-Gugus III Kecamatan Kedungkandang Kota Malang yang paling banyak dicapai pada kriteria kemampuan rendah yang dicapai oleh 32 siswa, kriteria kemampuan sedang dicapai oleh 30 siswa, kriteria kemampuan tinggi dicapai oleh 11 siswa dan kriteria kemampuan sangat tinggi dicapai oleh 10 siswa. Secara umum rata-rata capaian siswa yaitu dengan skor 500 yang termasuk dalam kriteria kemampuan sedang atau intermediate.

References

Budiarto, M. ., & Artiono, R. (2019). Geometri dan Permasalahan dalam Pembelajarannya. 9–18.

Hayat, B. & Yusuf, S. (2011). Benchmark Internasional Mutu Pendidikan. Bumi Aksara.

Permendikbud Nomor 20 Tahun 2016.

Permendikbud Nomor 21 Tahun 2016.

Lampiran Permendikbud No. 24 Tahun 2016, Kemdikbud 31 (2016).

Surat Edaran Nomor 4 Tahun 2020 tentang Pelaksanaan Kebijakan Pendidikan dalam Masa Darurat Penyebaran Coronavirus Disease (COVID- 19), 300 (2020).

Peraturan menteri pendidikan dan kebudayaan republik indonesia nomor 4 tahun 2018 tentang penilaian hasil belajar oleh satuan pendidikan dan penilaian hasil belajar oleh pemerintah, Permendikbud 1 (2018).

Mullis, I. V. S., & Martin, M. O. (2015). TIMSS 2015 Assessment Frameworks. In IEA, TIMSS and PIRLS International Study Center.

Mullis, I. V. S., & Martin, M. O. (2019). TIMSS 2019 Assessment Frameworks. In IEA, TIMSS and PIRLS International Study Center. https://doi.org/10.1002/9781119491774.ch8

Mullis, I. V. S., Martin, M. O., Foy, P., & Hopper, M. (2015). Timss 2015 International Results in Mathematics. In IEA, TIMSS and PIRLS International Study Center.

Sugiyono. (2014). Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan R&D. CV. Alfabeta.

Umbara, U. (2017). Psikologi Pembelajaran Matematika. Deepublish.

Wardhani, S., & Rumiati. (2011). Instrumen Penilaian Hasil Belajar Matematika SMP : Belajar dari PISA dan TIMSS. In Yogyakarta: Pusat Pengembangan dan Pemberdayaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan (PPPPTK) Matematika.

Witri, G., Putra, Z. H., & Gustina, N. (2014). Analisis Kemampuan Siswa Sekolah Dasar, Model. Jurnal Primary Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan Universitas Riau, 3(April), 32–39.

Yuniawatika, Yuspriyati, D. N., Sani I., & F. (2016). Perkembangan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia (PMRI) di LPTK Bandung Raya. Jurnal Pendidikan Matematika STKIP Garut, 5.

Downloads

Published

07-04-2022

How to Cite

Oktaviana, R. ., Linguistika, Y. ., & Ahdhianto, E. . (2022). Analisis Kemampuan Siswa Kelas IV dalam Menyelesaikan Soal Matematika Model TIMSS di SD se-Gugus III Kecamatan Kedungkandang Kota Malang. Jurnal Pembelajaran, Bimbingan, Dan Pengelolaan Pendidikan, 1(12), 979–990. https://doi.org/10.17977/um065v1i122021p979-990

Issue

Section

Articles