Pengaruh persepsi kemudahan dan persepsi kemanfaatan terhadap niat perilaku untuk menggunakan SIPEJAR pada mahasiswa program studi S1 pendidikan ekonomi Universitas Negeri Malang angkatan 2020

Authors

  • Riska Alifah Amalia Universitas Negeri Malang
  • Rizza Megasari Universitas Negeri Malang

DOI:

https://doi.org/10.17977/um066v1i82021p776-783

Keywords:

perceived ease of use, perceived usefulness, intention to use SIPEJAR, persepsi kemudahan, persepsi kemanfaatan, niat perilaku untuk menggunakan SIPEJAR

Abstract

Abstract

SIPEJAR (Sistem Pengelolaan Pembelajaran) is an official e-learning implemented by Universitas Negeri Malang in supporting the distance learning. For the new students, SIPEJAR is a system that is considered new. Because the freshmans are in a transition period perceived ease of use and perceived usefulness. This study aims to measure and analyze students behavioral intention to use SIPEJAR which is influenced by perceived ease of use and perceived usefulness. The method used in this research is a quantitative method. The subjects of this study were students of the Economic Education Program, Universitas Negeri Malang Class of 2020, who were taken using proportional sampling of 104 students. The research data was obtained from the results of the answers to the questionnaire by the the Economic Education Program, Universitas Negeri Malang Class of 2020. The results of this study indicate that perceived ease of use and perceived usefulness have a positive and significant effect on student behavioral intentions to use SIPEJAR either partially or simultaneously. Based on the results of the calculation of the effective contribution, it was found that the perceived usefulness gave a greater influence than the perceived convenience, which was 37.3 percent of the 54.6 percent of the total influence exerted by the two variables. The results of this study can be used as material for consideration for State University of Malang in developing SIPEJAR and can encourage lecturers and students to use and utilize SIPEJAR in their study.

Abstrak

SIPEJAR atau Sistem Pengelolaan Pembelajaran merupakan e-learning resmi yang diterapkan Universitas Negeri Malang dalam mendukung proses pembelajaran jarak jauh. Dalam penerapannya pada mahasiswa baru, SIPEJAR merupakan sistem yang dianggap baru. Hal ini dikarenakan mahasiswa baru berada pada masa transisi dari sekolah menengah dan belum terlalu mengenal sistem e-learning dalam pembelajarannya, sehingga perlu diketahui kecenderungannya terhadap penggunaan SIPEJAR. Kecenderungan atau niat perilaku tersebut dapat dipengaruhi oleh persepsi kemudahan dan persepsi kemanfaatan. Oleh sebab itu, penelitian ini dilakukan untuk menganalisis niat perilaku mahasiswa untuk menggunakan SIPEJAR yang dipengaruhi oleh persepsi kemudahan dan persepsi kemanfaatan. Pengujian dilakukan dengan mengukur pengaruh persepsi kemudahan dan persepsi kemanfaatan terhadap niat perilaku untuk menggunakan SIPEJAR baik secara parsial maupun secara simultan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif. Subjek penelitian ini adalah Mahasiswa Program Studi S1 Pendidikan Ekonomi Universitas Negeri Malang Angkatan 2020 yang diambil menggunakan proportional sampling sejumlah 104 mahasiswa. Data penelitian diperoleh dari dari hasil jawaban kuesioner oleh Mahasiswa S1 Pendidikan Ekonomi Universitas Negeri Malang Angkatan 2020. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa persepsi kemudahan dan persepsi kemanfaatan berpengaruh positif dan signifikan terhadap niat perilaku mahasiswa untuk menggunakan SIPEJAR baik secara parsial maupun secara simultan. Lebih lanjut, berdasarkan hasil perhitungan sumbangan efektif diperoleh bahwa persepsi kemanfaatan memberikan pengaruh lebih besar dibanding persepsi kemudahan yaitu sebesar 37,3 persen dari 54,6 persen total pengaruh yang diberikan oleh kedua variabel. Hasil penelitian ini dapat digunakan sebagai bahan pertimbangan untuk Universitas Negeri Malang dalam mengembangan SIPEJAR serta dapat mendorong dosen dan mahasiswa untuk menggunakan dan memanfaatkan SIPEJAR dalam kegiatan perkuliahannya.

References

Abdullah, F., Ward, R., & Ahmed, E. (2016). Investigating the influence of the most commonly used external variables of TAM on students’ Perceived Ease of Use (PEOU) and Perceived Usefulness (PU) of e-portfolios. Computers in human behavior, 63, 75-90.

Al-Fraihat, D., Joy, M., & Sinclair, J. (2020). Evaluating E-learning systems success: An empirical study. Computers in human behavior, 102, 67-86.

Alomary, A., & Woollard, J. (2015). How is technology accepted by users? A review of technology acceptance models and theories.

Arianto, F., Susarno, L. H., Dewi, U., & Safitri, A. F. (2020). Model Penerimaan dan Pemanfaatan Teknologi: E-Learning di Perguruan Tinggi. Jurnal Teknologi Pendidikan, 8, 01.

Ayu, Q. A. (2019). Persepsi Kegunaan, Persepsi Kemudahan, dan Aksesibilitas Mahasiswa Fakultas Ilmu Pendidikan Angkatan 2018 Terhadap Penerapan SIPEJAR. KARYA DOSEN Fakultas Ilmu Pendidikan UM.

Baber, H. (2021). Modelling the acceptance of e-learning during the pandemic of COVID-19-A study of South Korea. The International Journal of Management Education, 19(2), 100503.

Budhianto, B. (2020). Analisis perkembangan dan faktor yang mempengaruhi keberhasilan pembelajaran daring (e-learning).

Chang, C. T., Hajiyev, J., & Su, C. R. (2017). Examining the students’ behavioral intention to use e-learning in Azerbaijan? The general extended technology acceptance model for e-learning approach. Computers & Education, 111, 128-143.

Dewi, i. K. (2019). Faktor-faktor yang mempengaruhi penggunaan elearning systems dalam proses belajar mahasiswa universitas brawijaya. Jurnal Ilmiah Mahasiswa FEB, 7(2).

Firdaus, M. (2011). Ekonometrika Suatu Pendekatan Aplikatif Edisi Kedua. PT. Bumi Aksara. Jakarta.

Harris, I. (2017). Analisis Technology Acceptance Model (Tam) Terhadap Tingkat Penerimaan E-Learning Pada Kalangan Mahasiswa (Studi Empiris pada Universitas Internasional Batam dan UPBJJ-UT Batam). Jurnal Terapan Manajemen dan Bisnis, 3(1), 195534.

Ibrahim, R., Leng, N. S., Yusoff, R. C. M., Samy, G. N., Masrom, S., & Rizman, Z. I. (2017). E-learning acceptance based on technology acceptance model (TAM). Journal of Fundamental and Applied Sciences, 9(4S), 871-889.

Lai, P. C. (2017). The literature review of technology adoption models and theories for the novelty technology. JISTEM-Journal of Information Systems and Technology Management, 14, 21-38.

Lestari, A. S., & Hamka, S. R. (2019). Analisis PIECES dalam Implementasi Kebijakan E-Learning di IAIN Kendari. MANAGERIA: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam, 4(1), 103-125.

Lee, S. S., & Wella, W. (2018). Analisis technology acceptance model penggunaan e-learning pada mahasiswa. Ultima InfoSys: Jurnal Ilmu Sistem Informasi, 9(2), 70-78.

Liu, Z., & Wei, Z. (2019). Research on Chinese College Students’ using behavior towards E-learning services based on improved TAM model. In 2nd International Conference on Social Science, Public Health and Education (SSPHE 2018) (pp. 68-71). Atlantis Press.

Munir, M. (2010). Penggunaan Learning Management System (Lms) Di Perguruan Tinggi: Studi Kasus Di Universitas Pendidikan Indonesia. Jurnal Cakrawala Pendidikan, 1(1).

Murillo, G. G., Novoa-Hernández, P., & Rodríguez, R. S. (2020). Technology Acceptance Model and Moodle: A systematic mapping study. Information Development, 0266666920959367.

Pangondian, R. A., Santosa, P. I., & Nugroho, E. (2019). Faktor-faktor yang mempengaruhi kesuksesan pembelajaran daring dalam revolusi industri 4.0. In Seminar Nasional Teknologi Komputer & Sains (SAINTEKS) (Vol. 1, No. 1).

Putra, B. T., Sulton, S., & Soepriyanto, Y. (2019). Pengembangan Screencast sebagai Electronic Performance Support System dalam Pemanfaatan Sipejar UM. Jurnal Kajian Teknologi Pendidikan, 2(4), 252-260.

Rahmawati, R. N., & Narsa, I. M. (2019). Penggunaan e-learning dengan Technology Acceptance Model (TAM). Jurnal Inovasi Teknologi Pendidikan, 6(2), 127-136.

Rizal, S., & Walidain, B. (2019). Pembuatan media pembelajaran E-learning berbasis moodle pada matakuliah pengantar aplikasi komputer Universitas Serambi Mekkah. Jurnal ilmiah didaktika: Media Ilmiah Pendidikan dan Pengajaran, 19(2), 178-192.

Salloum, S. A., Alhamad, A. Q. M., Al-Emran, M., Monem, A. A., & Shaalan, K. (2019). Exploring students’ acceptance of e-learning through the development of a comprehensive technology acceptance model. IEEE Access, 7, 128445-128462.

Setiawardhani, R. T. (2013). Pembelajaran Elektronik (E-Learning) Dan Internet Dalam Rangka Mengoptimalkan Kreativitas Belajar Siswa. Edunomic Jurnal Pendidikan Ekonomi, 1(2).

Suartama, I. K., & Tastra, I. D. K. (2014). E-learning berbasis Moodle. Yogyakarta: Graha Ilmu.

Sukendro, S., Habibi, A., Khaeruddin, K., Indrayana, B., Syahruddin, S., Makadada, F. A., & Hakim, H. (2020). Using an extended Technology Acceptance Model to understand students’ use of e-learning during Covid-19: Indonesian sport science education context. Heliyon, 6(11), e05410.

Sutadji, E., Hidayat, W. N., Patmanthara, S., Sulton, S., Jabari, N. A. M., & Irsyad, M. (2020). Measuring user experience on SIPEJAR as e-learning of Universitas Negeri Malang. In IOP Conference Series: Materials Science and Engineering (Vol. 732, No. 1, p. 012116). IOP Publishing.

Surjono, H. D. (2013). Membangun Course E-Learning Berbasis Moodle Herman Dwi Surjono. Membangun Course E-Learning Berbasis Moodle, 1-196.

Tawafak, R. M., Romli, A. B., bin Abdullah Arshah, R., & Malik, S. I. (2020). Framework design of university communication model (UCOM) to enhance continuous intentions in teaching and e-learning process. Education and Information Technologies, 25(2), 817-843.

Wardani, T. I. (2017). Analisis Model Kemanfaatan dan Kemudahan Teknologi dalam Menggunakan Aplikasi E-Learning Edmodo. Adbis: Jurnal Administrasi dan Bisnis, 11(2), 177-189.

Yulianto, S. E. (2011). Pengaruh Persepsi Kemudahan dan Persepsi Kemanfaatan Terhadap Pemanfaatan E-Learning dengan Model TAM di SMK Muhammadiyah 3 Yogyakarta. JBTI: Jurnal Bisnis: Teori dan Implementasi, 2(1), 45-62.

Downloads

Published

2021-12-14

Issue

Section

Articles