IMPLEMENTASI PROJECT BASED LEARNING PEMBUATAN ES PUTAR UNTUK MENGEMBANGKAN KEMAMPUAN KOLABORASI PESERTA DIDIK KELAS 7.4 SMPN 30 MALANG

Authors

  • Nevita Aulya Zarkasi Universitas Negeri Malang
  • Ridwan Joharmawan Universitas Negeri Malang
  • Gaguk Yulistiadi Universitas Negeri Malang

Keywords:

Kemampuan Kolaborasi, IPA, 4C

Abstract

Abstrak: Penelitian ini dilatarbelakangi dengan adanya masalah dimana kemampuan kolabrasi peserta didik yang tidak berkembang diakibatkan proses pembelajaran yang masih konvensional dan kurang menarik. Oleh karena itu, untuk mengembangkan kemampuan kolaborasi peserta didik, digunakan model pembelajaran Project Based Learning (PjBL) dengan mengangkat masalah kontekstual yaitu pembuatan Es Putar yang kemudian didesain menjadi proyek pembelajaran. Rancangan penelitian adalah penelitian eksperimen dengan desain one group design dimana hanya menggunakan satu kelas tanpa kelas kontrol. Penelitian terdiri dari tahap perencanaan, dan tahap pemberian tindakan yang terdiri dari 1 siklus, setiap siklusnya adalah 2 pertemuan. Data penelitian berupa hasil pengamatan dan kuisioner peserta didik. Penelitian dilaksanakan di SMPN 30 Malang dengan subjek penelitian kelas 7.4. Hasil penelitian menunjukkan, penggunaan model PjBL mengembangkan kemampuan kolaborasi peserta didik. Pada tahap perencanaan, diperoleh rata-rata 1,83 yang berarti kemampuan kolaborasi belum berkembang. Pada tahap tindakan, kemampuan kolaborasi peserta didik meningkat, yaitu dengan rata-rata skor 3,01 berada pada kategori berkembang sangat baik.

References

Arsanti, M. et al. (2021) ‘Tuntutan Kompetensi 4C Abad 21 dalam Pendidikan di Perguruan Tinggi untuk Menghadapi Era

Society 5.0’, Prosiding Seminar Nasional Pascasarjana UNNES, pp. 319–324. Available at:

http://pps.unnes.ac.id/prodi/prosiding-pascasarjana-unnes/.

Hendra (2016) ‘Pembelajaran Kontekstual (Ctl) Terhadap Kemampuan Berpikir Kritis Siswa Dalam Pembelajaran Ipa

Padakelas Ix Di Sekolah Menengah Pertama’, Prosiding Seminar Nasional Pendidikan IPA, 1(1), pp. 139–146.

Isgayanti, M. (2022) ‘Upaya Peningkatan Motivasi Belajar Siswa Melalui Metode Problem Solving pada Mata Pelajaran PPKN

dik Kelas XI’, Jurnal Inovasi Penelitian Pendidikan dan Pembelajaran, 2(1), pp. 9–20.

Mariamah, S., Bachtiar, M. Y. and Indrawati (2021) ‘Penerapan Project Based Learning untuk Meningkatkan Kemampuan

Kolaborasi Anak Usia Dini’, Profesi Kependidikan, 2(1), pp. 125–130.

Novinta Sari, R. (2023) ‘Implementasi Project Based Learning Untuk Meningkatkan Keterampilan Kolaborasi Siswa Pada

Materi Tata Surya’, Lambda Journal, Lembaga "Bale Literasi, 3(1), pp. 22–28. Available at: http://ejournal.hamzanwadi.ac.id/index.php/kpj/indexDOI:https://doi.org/10.58218/lambda.v3i1.550.

Jurnal Integrasi dan Harmoni Inovatif Ilmu-Ilmu Sosial, 4(6), 2024

Riak, S. and Hananto (2023) ‘Penerapan Model Pembelajaran Project Based Learning dalam Meningkatkan Keterampilan

Kolaborasi, Kemampuan Regulasi Diri dan Keterampilan Berfikir Kreatif pada Pembelajaran Biologi Topik Pembelahan

Sel pada Siswa SMA Kelas XII IPA’, AoEJ : Academy of Education Journal, 14(2), pp. 890–905.

Sari, K. A., Prasetyo, Z. K. and Widodo, S. W. (2017) ‘Pengembangan lembar kerja peserta didik IPA berbasis model project

based learning untuk meningkatkan keterampilan kolaborasi dan komunikasi peserta didik kelas VII’, Jurnal Pendidikan

IPA dan Sains, (April), pp. 5–24.

Triwoelandari, R., Rahmawati, P. and Gustiawati, S. (2023) ‘Pengembangan Modul Pembelajaran IPA Berbasis Project Based

Learning untuk Meningkatkan Kemampuan Kolaborasi Siswa Kelas 5 SD/MI’, Attadib: Journal of Elementary Education,

(3).

Downloads

Published

2024-06-12

Issue

Section

Articles