Analisis suku bunga, jangka waktu kredit, dan kemudahan kredit terhadap keputusan kredit UMKM Kota Malang

Authors

  • Detria Fauziyah Pramesti Universitas Negeri Malang
  • Sugeng Hadi Utomo Universitas Negeri Malang

DOI:

https://doi.org/10.17977/um066v2i52022p578-589

Keywords:

suku bunga, Jangka waktu kredit, kemudahan kredit, keputusan pengambilan kredit, UMKM, interest rate, credit term, ease of credit, credit decision making, MSMEs

Abstract

Abstract

The government positioned micro, small, and medium enterprises (MSMEs) as one of the objectives of the National Economic Recovery program through MSME loans. MSME credit distribution in Malang City has increased by up to 5.64% until the end of February 2021, significantly impacting the regional and national economy. Therefore, to encourage banking lending, there must be a synergy between financial institutions and Malang City's MSMEs. This study analyzed the effect of interest rates, credit terms, and ease of credit for credit collection decisions by MSME entrepreneurs in Malang. The population of this study was MSME entrepreneurs in Malang City who had taken credit with 100 respondents. This study uses multiple linear regression analysis as a data analysis technique. It was found that individuals had a significant positive effect between the variable rate of interest rates and ease of credit on the MSME loan decision. At the same time, the credit term has no significant effect on MSME entrepreneurs’ decision to take credit. The results of the interest rate variable test, credit term, and ease of credit simultaneously significantly influence MSME credit collection decisions in Malang.

Abstrak

Pemerintah menjadikan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) sebagai salah satu tujuan program pemulihan ekonomi nasional melalui penyaluran kredit UMKM. Penyaluran kredit UMKM di Kota Malang mengalami kenaikan tren hingga 5,64% sampai akhir februari 2021, yang berdampak cukup besar terhadap perekonomian daerah dan nasional. Oleh sebab itu guna mendorong penyaluran kredit perbankan ini tentu harus ada sinergi baik dari lembaga keuangan dan UMKM Kota Malang. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh tingkat suku bunga, jangka waktu kredit, dan kemudahan kredit terhadap keputusan pengambilan kredit oleh pengusaha UMKM di Kota Malang. Populasi penelitian ini adalah wirausaha UMKM di Kota Malang yang telah mengambil kredit dengan jumlah responden sebanyak 100 orang. Penelitian ini menggunakan analisis regresi linier berganda sebagai teknik analisis data. Didapatkan hasil bahwa secara individu terdapat pengaruh positif signifikan antara variabel tingkat suku bunga dan kemudahan kredit terhadap keputusan pengambilan kredit UMKM. Sedangkan jangka waktu kredit tidak berpengaruh signifikan terhadap keputusan mengambil kredit. Hasil pengujian variabel suku bunga, jangka waktu kredit, dan kemudahan kredit secara simultan berpengaruh signifikan terhadap keputusan pengambilan kredit UMKM di Kota Malang.

References

Adewianti, N., & Fitryani, V. (2014). Pengaruh tingkat suku bunga dan prosedur kredit terhadap keputusan nasabah dalam mengambil kredit di Bank Rakyat Indonesia (BRI) Unit Langgam. 131.

Anindika, R. (2009). Analisis faktor-faktor yang mempengaruhi pengambilan kredit oleh masyarakat pada perum pegadaian (studi kasus di perum pegadaian cabang Klaten).

Arikunto, S. (2010). Suatu Pendekatan Praktik (edisi revi). Rineka Cipta.

Efriyenty, D., & Janrosl, V. S. E. (2017). Analisis faktor-faktor yang mempengaruhi pengambilan kredit oleh pelaku usaha kecil menengah pada debitur bank perkreditan rakyat kota batam. Akrab Juara: Jurnal Ilmu-ilmu Sosial, 2(2), 46-54.

Griffin, R. W. (2002). Manajemen Jilid 1 (Edisi 7 Terjemahan). Jakarta. Erlangga.

Huda, B., Sukidin, S., & Wahyuni, S. (2019). Pengaruh kualitas pelayanan, prosedur kredit, dan tingkat suku bunga terhadap keputusan nasabah dalam mengambil kredit pada PT. Bank Perkreditan Rakyat Sukowono Arthajaya Jember. Jurnal Pendidikan Ekonomi: Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan, Ilmu Ekonomi Dan Ilmu Sosial, 13(1), 87-93. https://doi.org/10.19184/jpe.v13i1.10425

Kasmir. B. (2012). Bank dan Lembaga Keuangan Lainnya (11th ed.). PT. RajaGrafindo Persada.

Kotler, P., & Keller, K. L. (2005). Manajemen pemasaran, jilid 1 dan 2. Jakarta: PT. Indeks Kelompok Gramedia.

Suliasa, I. M., Suandana, I. N., & Kurnaiwan, I. M. G. A. (2018). Analisis faktor-faktor yang memengaruhi keputusan nasabah kredit di lembaga perkreditan Desa Desa Pakraman Tajun, Buleleng. Widya Amerta, 5(1), 1-10. https://doi.org/10.37637/wa.v5i1.169

Suprapto, E., Maria Mimin, M., & Fathoni, A. (2015). Pengaruh fasilitas kredit, suku bunga, jangka waktu dan jumlah kredit terhadap keputusan menggunakan kredit pd BPR BKK Kota Semarang Cabang Mijen. Journal of Management, 1(1).

Wibowo, S. F., Rosmauli, D., & Suhud, U. (2015). Pengaruh persepsi manfaat, persepsi kemudahan, fitur layanan, dan kepercayaan terhadap minat menggunakan e-money card (Studi Pada Pengguna Jasa Commuterline Di Jakarta). JRMSI-Jurnal Riset Manajemen Sains Indonesia, 6(1), 440-456.

Downloads

Published

2022-05-28

Issue

Section

Articles